Kare Kol Tempe. |
Hampir semua suka dengan tempe goreng tepung.. tapi tempe ini lebih disukai dimakan hangat dan akan berubah rasanya ketika sudah dingin, apalagi kalau sudah menginap di piring. Tapi jangan langsung dibuang ya.. tempe yang sudah lama ini masih bisa dimanfaatkan menjadi makanan yang lezat.. salah satunya menjadi Kare Kol. Ini salah satu lauk pendamping nasi yang digemari di rumah. Kare Kol Tempe. Saya menambahkan tempe goreng tepung ke dalamnya sebagai variasi. Kita bisa memanfaatkan tempe goreng tepung sisa kemarin yang belum habis atau membuat tempe goreng yang baru.
Bahan:
- 2 buah wortel, dipotong bulat 1/2 cm
- 150 gram kol dipotong-potong
- 2 cm lengkuas dimemarkan 1 batang serai, dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk dibuang tulang daunnya
- 250 ml santan instan
- 500 ml air
- 1 sendok makan garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok teh air asam jawa (dari 1 sendok teh asam jawa dilarutkan dalam 1/2 sendok makan air)
- Tambahan: tempe goreng tepung, potong memanjang.
Bumbu halus:
- 2 cm kunyit dibakar
- 3 butir kemiri disangrai
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 cm jahe
- 1/2 sendok teh ketumbar
Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, salam dan daun jerku. Masukkan kol dan wortel, tuang air dan santan instan, tambahkan garam merica gula, masukkan tempe. Aduk sampai matang. Sebelum diangkat, tambahkan air asam. Sajikan hangat.
Ini menu cocok banget untuk program diet saya nih kak. pasti saya suka kalau dari menu yang kakak share ini. Trims ya kak untuk membuat ide bagi saya
BalasHapusTerima kasih resepnya, Mbak. Selain enak, tentunya ini bisa mengurangi sampah makanan yang mulai mengkhawatirkan karena jumlahnya yang banyak dan bisa berdampak buruk pada lingkungan ke depannya 🙂
BalasHapusWah idenya boleh juga nih. Tempe sisa dibuat kare kol gini. Makasih inspirasi resepnya yaa
BalasHapusWuah... resep yang patut dicoba nih. Siap siap untuk bereksperimen 😁
BalasHapusNah, baru kepikiran buat mengolah sisa tempe goreng tepung jadi hidangan lain. Tapi mungkin nggak kepikirannya karena tempe goreng tepung di rumah kami selalu habis nggak lama setelah matang, hihihi ..
BalasHapusSimpan resep dulu lah kalau nanti kepengen nyobain. Makasih resepnya, yaaa.