Sabtu, 01 Desember 2018

Resep Pancake Pisang Sederhana


Sebenarnya "pancake" ini lebih mirip dengan dadar pisang, tapi kata internet ini adalah pancake pisang jadi... ya sudahlah 😅. Pancake ini sangat mudah dibuat dan hanya menggunakan 2 bahan saja yaitu telur dan pisang, cocok untuk bahan sarapan ketika malas masak.

Pada gambar, saya menggunakan 1 buah pisang ambon yang sudah matang dan 1 butir telur (yang sudah dicuci dulu).

Pisang yang sudah dihaluskan

Hancurkan pisang dengan garpu lalu tambahkan telur dan aduk hingga rata. Bisa juga ditambahkan baking soda supaya adonan sedikit mengembang.

Adonan siap dimasak
Karena adonan ini tidak memakai tepung, hasil pancake menjadi sangat lembut dan mudah hancur terutama ketika sedang dibalik. Jadi, pancake ini biasanya dibuat kecil-kecil, sekitar 1-2 sendok makan adonan per pancake supaya mudah ketika membaliknya.

Pancake sebelum dibalik

Pancake setelah dibalik
Pancake dapat disajikan dengan sirup,  madu, gula merah atau apa saja sesuai selera.  Tapi menurut saya begitu saja sudah enak kok. Selamat mencoba!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar