Minggu, 18 Oktober 2015

Resep Macaroon Kacang Tanah

Macaroon adalah kudapan yang berasal dari Perancis denagn bahan baku almond. Kalau tidak mau mencoba dengan almond kita bisa juga menocbanya denga kacang tanah. Ada juga yang mengganti almond dengan tepung maizena, tapi rasanya berbeda karena tidak ada rasa kacangnya. Berikut ini adalah bahan dan cara membuatnya:

Resep dari grup facebook

Bahan:

  • 100 gram putih telur
  • 50 gram castor sugar (bisa dari gula pasir yang diblender)
  • 150 gram icing sugar
  • 110 gram stick almonds (bisa diganti dengan kacang tanah yang disangrai atau dipanggang)


Cara membuat:


  • Haluskan almond bersama icing sugar dengan food processor.
  • Ayak campuran almond & icing sugar sebanyak 3 kali. Sisihkan
  • Kocok putih telur dalam wadah kering dan bebas lemak. Masukkan castor sugar perlahan lahan. Kocok hingga kaku tapi tidak sampai kering.
  • Masukkan campuran almond ke dalam adonan putih telur dalam 2 tahap. Lakukan dengan aduk balik dan tepuk tepuk adonan denan sendok pada awal pencampuran.
  • Jika suka bisa diberi pewarna makanan. Lakukan dengan cara aduk balik.
  • Masukkan ke dalam piping bag. Bentuk pada loyang yang dialas parchment paper.
  • Diamkan macaron di ruangan kering (tidak lembab) hingga permukaan macaron kering selama 1-3 jam (tergantung kelembaban).
  • Panggang dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya. Panggang pada suhu 140 derajat Celcius selama 13-17 menit.
  • Diamkan macaron matang di loyang selama 5 menit. Angkat. Simpan dalam wadah tertutup.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar