Jumat, 21 Oktober 2022

Resep Pani Popo Atau Samoan Sweet Coconut Rolls

Pani Popo atau Samoan Sweet Coconut Rolls berasal dari kepulauan Samoa. Di sana makanan ini dapat dinikmati untuk sarapan pagi.. walau bisa juga untuk dessert. Di kepulauan Samoa memang banyak  pohon kelapa terutama pada bagian pantai. Tak heran jika makanan yang berasal dari olahan kelapa sangat banyak jumlah dan jenisnya.

 Pani Popo

 

Pada dasarnya Pani Popo adalah roti, yang membuatnya menjadi unik adalah roti ini direndam dengan santan sebelum dipanggang, dan disajikan dengan santan sesudah matang... rasa roti yang lembut dan rendaman santan serta topping santan yang mantap membuat Pani Popo menjadi hidangan tidak terlupakan..


Saus Santan untuk rendaman dan siram
  • 1 liter santan, perbandingan sesuai selera (saya 150 santan instan dan 850 air, bisa juga dicampur dengan susu cair)
  • 1.5 cangkir gula pasir
  • 3 sdm tepung maizena
  • sejumput garam

Panaskan santan, gula dan garam, ketika sudah mendidih tambahkan tepung maizena yang sudah diberi sedikit air. Aduk rata, dinginkan.
 
Adonan roti
Jika ingin berwarna warni seperti pada foto, buat 2 adonan yang berbeda, satu diberi pewarna, satu tidak. Saya menggunakan buah naga sebagai pewarna alami. Resep di bawah untuk 1 warna.
  • 300 gr terigu
  • 50 gr butter cair
  • 1 kuning telur
  • 6 gr ragi instan
  • 40 gr gula pasir
  • stengah sdt garam campur dengan 1sdm air
  • 135 ml air dicampur dengan pewarna (atau ekstrak buah naga yang didapat dari buah naga yang diblender dan disaring)

Campur air, gula dan ragi, tambahkan kuning telur. Masukkan terigu, uleni, terakhir percikkan air garam dan tambahkan butter cair. Aduk hingga tercampur rata dengan tangan atau mixer (dough hook).

Tunggu hingga mengembang selama 1 jam, kempiskan kembali, bentuk bulat seberat 30 gr. Letakkan dalam loyang yang sudah dioles mentega dan tepung terigu. Tata selang seling jika menggunakan warna yang berbeda. 

Tunggu hingga mengembang selama 45- 60 menit. Panggang selama 20 menit dalam suhu 180 derajat celsius. 
 
 Roti Pani Popo  keluar dari oven

Keluarkan roti dari loyang, tuang saus santan ke dalam roti, masak kembali selama 18-25 menit hingga roti kecoklatan. 
 
 Pani Popo disiram santan

Begitu keluar dari loyang roti akan terlihat lebih lembab karena rendaman santan.
 
Pani Popo disiram santan

 Setelah keluar dari oven, tuang kembali saus santan ke atas roti. Sajikan dalam keadaan hangat.
 
Pani Popo disajikan hangat
 
Rasa santan yang sangat dominan pada roti ini membuat makanan ini menjadi cukup mengenyangkan.Tak heran kalau Pani Popo bisa menjadi pilihan hidangan sarapan.  Kuliner Indonesia ada juga jenis hidangan roti yang dominan kelapa yaitu Ampas Terigu dari Maluku. Tapi yang menggunakan rendaman santan seperti ini setau saya belum ada.

Karena ingin terlihat menarik saya sengaja menambahkan pewarna alami Buah Naga pada roti, yang ternyata ada sedikit berpengaruh pada rasa bau dan tekstur. Roti berwarna merah menjadi lebih kenyal dan berbau Buah Naga. Karena  kami di rumah suka dengan buah ini, tidak ada masalah, tapi jika tidak, mungkin pewarna Buah naga bisa diganti dengan yang lain.

9 komentar:

  1. Bisa dicoba ini kak. Bentuknya lucu kaya mangga yang dipotong dadu. Itu santannya bisa diganti susu kah?

    BalasHapus
  2. unik ya cara masak dan penyajiannya, sampai saya baca berulang kali, kok rotinya warna-warni ternyata diberi warna terpisah ya kak

    BalasHapus
  3. Baca blog ini menyenangkan karena saya jadi tahu makanan-makanan yang belum pernah saya ketahui. Termasuk menu yang sekarang ditulis ini. Beneran belum pernah makan lho. Saya penasaran. Ada yang jualan di Surabaya gak ya, hehehe.

    BalasHapus
  4. Ya Ampyunnn kereen banget warnanya cantik kebayang rasanya pasti endull jugaa yaa...(gusti yeni)

    BalasHapus
  5. Rotinya cantik. Tak pernah saya bayangkan makan roti yang direndam dalam santan berulang. Pasti gurih alami dan harum santan mendominasi.

    Bahannya sederhana, caranya terlihat mudah, hanya butuh kesabaran mengaduk dan uleni adonan.

    Jeng kreatif mengolah roti jadi terasa beda. Rasanya bikin penasaran.

    BalasHapus
  6. Saya gemar makan roti tapi belum ingin membuatnya. Karena roti dengan santan seperti Pani Popo ini jarang banget, kok jadi pengen nyoba bikin sendiri yaa... hehehe... terima kasih resepnya Kak.

    BalasHapus
  7. Rotinya warna warni lucu , ditambah siraman santan buat siapapun jadi kepo pengen cobain, cara bikinnya juga unik banget

    BalasHapus
  8. Gak pernah gagal kakak kalau bikin resep makanan selalu mengunggah orang untuk segera buat juga, Perpaduan warnanya menarik dan lucu

    BalasHapus
  9. bentuknya itu warna warni suka banget.. Kirain pakai pakai pewarna makanan, ternyata pakai buah naga ya..

    BalasHapus