Kwetiaw Goreng Kecap |
Cara membuat Kwetiaw:
Bahan Mie Kwetiau
- 100 gr tepung beras
- 3 sdm tepung kanji
- 1/2 sdt garam
- 250 ml air matang
Cara Membuat Kwetiau
- Panaskan kukusan.
- Campur semua bahan.
- Olesi loyang dengan minyak sayur.
- Tuang 1 sendok sayur atau tipis di dalam loyang kukus 2-3 menit, angkat.
- Oles lagi dengan minyak, gulung, letakkan di talenan dan potong-potong
- Lakukan proses mengukus hingga adonan habis. Kwetiaw siap diolah menurut selera.
Jika membuat kwetiaw dari kwetiaw basah, rebus sebentar hingga kwetiaw mendidih, siram dengan air dingin dan taburi dengan minyak goreng. Cepat masak kwetiaw dengan bumbu.
Tumis bawang putih merica dan garam hingga agak kering dan harum. Masukkan bawang daun, sayuran seperti sawi hijau dan tauge.
Masukkan telur, tambahkan kecap. Aduk , terakhir masukkan kwetiaw, aduk hingga tercampur rata dan matang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar