Selasa, 07 Oktober 2014

Aneka Resep Martabak Manis dan Martabak Bolu Favorit

Resep 


Dari beberapa resep martabak manis yang beredar di internet, ada beberapa yang menjadi favorit ibu ibu (berdasarkan pengakuannya di beberapa grup memasak). Resep itu antara lain adalah:

Resep dari Hesty Kitchen yang ternyata merujuk kepada website ini: http://cemplangcemplung.blogspot.com/2011/09/martabak-brownies.html

Martabak Brownis


Bahan Martabak:
- 500 gr tepung protein sedang
- 2 sdm coklat bubuk
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt ragi instant
- 700 ml susu cair
- 150 gr margarin
- 75 gr dark cooking chocolate
- 5 telur
- 75 gr gula pasir

Cara :

1. Ayak tepung terigu, coklat bubuk dan baking powder hingga rata. Sisihkan. Campur ragi instan dan susu, ratakan. Sisihkan.
2. Campur margarin dan dark cooking chocolate, masak hingga coklat larut. Sisihkan.
3. Kocok telur dan gula hingga mengembang.
4. Tambahkan campuran terigu perlahan bergantian dengan susu sambil diaduk hingga rata.
5. Tuang campuran coklat perlahan, ratakan. Diamkan adonan selama 30 menit.
6. Panaskan cetakan, tuang adonan hingga 1/2 tinggi cetakan.
7. Panggang hingga berpori, taburi dengan gula pasir. Tutup cetakan, masak hingga matang. Angkat.
8. Olesi margarin, taburi dengan coklat dan keju parut. Beri tambahan susu kental manis.
9. Potong menjadi dua bagian sama rata, lipat martabak, olesi kulit dengan mentega. Potong dan sajikan.

Martabak Bolu Mini

http://rinarinso.com/

Bahan :

250 gr terigu serbaguna (segitiga biru)
50 gr gula pasir
1/4 sdt baking powder
1/4 sdt garam
300 cc susu cair
3 butir telur
30 gr gula
1/2 sdt fermipan/ragi instan
1/4 sdt baking powder
50 gr mentega dicairkan

Cara membuat :

Campur jadi satu terigu, gula, baking powder, dan garam.
Masukkan susu sedikit demi sedikit sambil di aduk dengan whikser.
Setelah tercampur rata masukkan fermipan dan istirahatkan selama 30 menit.
Di tempat lain kocok telur dan gula (kocok lepas aja pakai garpu) kemudian masukkan ke dalam adonan yg sudah di istirahatkan selama 30 menit.
Terakhir masukkan mentega cair dan baking powder.
Panaskan cetakan, ambil 1 sendok sayur cetakan, biarkan sampai adonan mengembang dan berlubang, taburi dengan gula kemudian tutup hingga matang.
Angkat martabak dari cetakan dan beri olesan butter, kemudian beri susu kental manis dan keju atau meises atau topping sesuai selera sebagai taburan.


MARTABAK BOLU PANDAN

http://ricke-ordinarykitchen.blogspot.com/

Bahan A:
100 gram terigu protein sedang
25 gram gula pasir halus
1/2 sdt ragi instant
150 ml santan hangat

Bahan B:
1 butir telur
1 buah kuning telur
25 ml air perasan daun pandan
1/2 sdt pasta pandan
1/2 sdt baking powder
1/4 sdt soda kue
1 sdt gula pasir (untuk taburan)

Bahan vla:
100 ml santan encer (saya buat dari santan kental instan ukuran 60 ml ditambah air 40 ml)
1/8 sdt garam
3 sdm susu kental manis
1 lembar daun pandan, sobek-sobek
1/4 sdt pasta pandan
1 sdm maizena, dilarutkan dengan sedikit air

Taburan filling:
Keju cheddar parut

Dusting:
Gula halus

Cara membuat:
Filling: Masak santan bersama garam, susu kental manis, pasta pandan dan daun pandan. Aduk-aduk sampai mendidih. Masukkan larutan maizena. Aduk hingga kental dan meletup-letup. Angkat. Sisihkan.
Martabak:
1. Campur terigu dan gula pasir halus. Tuangi santan hangat. Aduk rata dengan whisker hingga halus dan lembut. Masukkan ragi instant. Aduk rata. Diamkan kurang lebih 30 menit hingga 1 jam (tergantung kondisi tempat masing-masing).
2. Kocok lepas telur. Masukkan ke dalam adonan. Aduk rata. Masukkan air perasan daun pandan dan pasta pandan. Aduk rata. Masukkan baking powder. Aduk rata. Diamkan 15 menit.
3. Panaskan loyang martabak hingga cukup panas (jangan terlalu panas ya...). Masukkan soda kue ke dalam adonan, aduk rata. Segera tuang ke dalam loyang martabak yang telah panas. Kecilkan api. Tunggu sampai muncul gelembung-gelembung dan lubang-lubang yang cukup banyak. Tutup loyang (saya menggunakan tutup panci) sampai permukaan agak kering. Taburi gula pasir, tutup lagi sebentar sampai gula agak mencair. Angkat.
4. Belah 2 martabak. Oles 1/2 bagian dengan vla. Taburi keju parut. Tumpuk dengan 1/2 bagian lagi. Dusting permukaan martabak dengan gula halus. Potong-potong. Sajikan hangat.

Martabak Terang Bulan (http://ricke-ordinarykitchen.blogspot.com/)


250 gram terigu protein sedang
400 ml air (bisa diganti susu cair/santan)
30 gram gula pasir
1/2 sdt garam
2 buah telur (klo mau lebih lembut pakai kuningnya saja)
1 sdt baking powder (aku pake BPDA)

Bahan tambahan per loyang:
1/4 sdt soda kue
Gula pasir untuk taburan

Bahan isi:
Sesuai selera (coklat, kacang, keju, selai, dll)
Susu kental manis

Bahan olesan:
Butter/margarin

Cara membuat:
1. Ayak terigu dan baking powder. Sisihkan.
2. Kocok telur, gula dan garam sampai gula larut. Tambahkan susu. Aduk rata.
3. Masukkan campuran terigu dan baking powder. Kocok rata sampai lembut dan tidak ada lagi gumpalan terigu. Bila masih ada bisa disaring. Diamkan 1 jam atau lebih.
4. Panaskan loyang martabak sampai panasnya merata dan cukup (loyang tidak usah dioles). Jika sudah panas, kecilkan api (kecil banget ya). Biarkan sekitar 10 menit agar panasnya stabil.
5. Bagi 2 adonan. Tambahkan 1/4 sendok teh soda kue yg dilarutkan dg 1 sensok makan air. Aduk cepat merata. Langsung tuang ke loyang yg sudah panas. Biarkan sampai muncul gelembung dan berlubang-lubang. Taburi gula pasir. Tutup loyang dan biarkan sampai matang (permukaan sudah tidak cair/basah).
6. Angkat. Segera oles dengan butter/margarin. Beri isian. Beri susu kental manis. Belah jadi 2 bagian, tumpuk. Oles lagi permukaan kulit luarnya dengan butter/margarin. Potong-potong. Sajikan hangat.
7. Lakukan hal yang sama pada sisa adonan.

Martabak Manis a la Chanti

http://www.justtryandtaste.com/

Resep diadaptasikan dari Chanti Moulesa, Aceh - Martabak Bangka

Untuk 2 loyang ukuran 20 cm

Bahan biang:
- 400 - 450 ml santan dengan kekentalan sedang, jika adonan terlalu kental tambahkan porsi santan maksimal sampai 450 ml
- 2 sendok makan gula pasir
- 1 sendok makan ragi instan, pastikan ragi masih fresh dan tidak kedaluarsa

Bahan lainnya:
- 220 - 250  gram tepung terigu serba guna/protein sedang
- 3 butir telur ukuran kecil (2 butir jika ukuran sedang/besar), kocok lepas
- 1/2 sendok teh garam

Topping:
- coklat meses, sesuai selera
- susu kental manis coklat, sesuai selera
- keju parut, sesuai selera

Martabak Terang Bulan


http://www.justtryandtaste.com/

Resep diadaptasikan dari buku 30 Menu Untuk 1 Bulan (Resep Untuk Sarapan Pagi, Makan Siang, Makan Malam) oleh Sisca Soewitomo - Martabak Manis

Untuk 2 loyang martabak diameter 20 cm

Bahan:
- 230 gram tepung terigu serba guna, ayak (resep asli 250 gram)
- 20 gram tepung tapioka  (resep asli tidak pakai)
- 400 ml susu cair hangat
- 1 1/2 sendok teh ragi instan (resep asli 1 sendok teh)
- 1 sendok teh baking powder (resep asli 1/4 sendok teh)
- 75  gram gula pasir (resep asli 50 gram)
- 2 butir telur ayam, kocok lepas
- 1/2 sendok teh garam
- 3 sendok makan margarine, lelehkan

Review

Perbandingan Bahan


Perbandingan antara air dan terigu beserta lemak (yang biasanya dibuat dengan mentega yang dicairkan atau minyak goreng), antara beberapa resep adalah:


Martabak brownis Cemplang Cemplung
Air 700 cc
Terigu 500 cc
Lemak 150 cc
Telur 5 butir
Gula 75 gr
Menggunakan ragi dan baking powder sebagai pengembang

Martabak bolu mini Rina Rinso
Air 600 cc
Terigu 500 cc
Lemak 100 cc
Telur 6 butir
Gula 60 gr
Menggunakan ragi dan baking powder sebagai pengembang

Martabak bolu Bunda Ricke
Air 750 cc, air perasan daun pandan 125 cc, total 875 cc
Terigu 500 cc
Lemak -
Telur 5 butir utuh, 5 buah kuningnya saja
Gula 125 gram
Menggunakan ragi, soda kue dan baking powder sebagai pengembang

Martabak terang bulan Bunda Ricke
Air 800 cc
Terigu 500 cc
Lemak -
Telur 4 butir utuh
Gula 60 gramMenggunakan soda kue sebagai pengembang

Martabak terang bulan JTT resep pembaca
Air 900 cc
Terigu 500 cc
Lemak -
Telur 6 butir utuh
Gula 4 sdm
Menggunakan ragi sebagai pengembang

Martabak terang bulan JTT
Air 800 cc
Terigu 500 cc
Lemak -
Telur 4 butir utuh
Gula 100 gr
Menggunakan ragi dan baking powder sebagai pengembang

Perbandingan Air dan Terigu

Pada setiap resep untuk penggunaan 500 gr terigu, air yang digunakan berkisar antara 600 sampai 900 cc. Yang menggunakan lemak memakai air lebih sedikit (600 cc air dan 150 cc mentega cair kalau dijumlahkan menjadi 750 cc).

Penggunaan bahan pengembang


Ada beberapa resep  yang menggunakan ragi dan ada juga yang tidak. Penggunaan ragi akan mengubah sedikit cara pembuatan martabak karena pembuatan martabak denagn ragi membutuhkan gula yang lebih banyak dibanding martabak biasa agar ragi dapat memproduksi gelembuing gas. Martabak denagn ragi membuat kita harus menyediakan waktu ekstra sekitar satu jam untuk menunggu ragi memproduksi gelembung. Jika pemakaian ragi terlalu banyak atau mendiamkan adonan terlalu lama, martabak akan memiliki bau ragi, bau yang akan kita temukan juga jika kita membuat kue pukis atau kue apem. Sesuaikan penggunaan bahan pengembang dengan selera dan waktu yang anda sediakan untuk memasak.

Jika ingin menggunakan baking powder sebaiknya gunakam baking powder double acting agar adonan bisa mengembang sempurna.

Penggunaan Lemak

Ada beberapa resep yang menggunakan lemak sebagai pengempuk, ada juga yang tidak. Tapi pada seluruh resep kita bisa melihat semuanya menggunakan telur. Selain menambah rasa gurih, telur juga dapat berfungsi seperti lemak karena kuning telur juga memiliki kandungan lemak.

Artikel lain tentang martabak: http://dapur-harmoni.blogspot.com/2014/06/cara-membuat-martabak-manis-tanpa-ragi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar